SISTEM EKSKRESI PADA MANUSIA


՚՚ SISTEM EKSRESI PADA MANUSIA ՚՚ 


1. Jelaskan bagian bagian ginjal serta berikan fungsinya!
2. Jelaskan proses pembentukan urin di ginjal !
3. Jelaskan proses terjadinya keringat yang dikeluarkan oleh kulit!
4. Jelaskan masing masing 2 penyakit yang berhubungan dengan ginjal, kulit, hati, dan paru-paru! serta berikan pengobatan atau pencegahannya!
5. jelaskan bagian bagian kulit serta berikan fungsinya!


ᣞᘕ JAWABAN 

1. BAGIAN BAGIAN GINJAL :

ᐝ KORTEKS : bagian ginjal ini dikenal sebagai lapisan sekunder ginjal. Didalam korteks terdapat jutaan nefron nefron yang didalamnya terletak badan malpighi, Setiap badan malpighi tersusun atas glomerulus, kapsul bowman, dan serta beberapa tabulus tabulus pendukung untuk proses pemfilteran. Fungsi bagian ginjal ini adalah untuk proses pemfilteran. 
    
ᐝ NEFRON :  fungsi bagian ginjal ini merupakan tempat darah yang ada didalam tubuh kemudian  disaring.

ᐝ GLOMERULUS : fungsi bagian ginjal ini adalah menyaring darah yang masuk yang akan menghasilkan zat zat yang masih berguna seperti air,garam, asam amino, glukosa, serta urea. 

ᐝ KAPSUL BOWMAN : Dinamakan kapsul bowman karena bentuk organ inirip seperti kapsul atau kantung yang mana ditemukan oleh si peneliti si william bowman. Fungsi bagian ginjal ini adalah untuk membungkus glomerulus. 
   
ᐝ TABULUS KONTORTUS PROXIMAL : Fungsi bagian ginjal ini adalah sebagai tempat untuk menghasilka urin sekunder 

ᐝ LENGKUNG HENLE : Fungsi bagian ginjal ini adalah untuk menyaring dan sebagai  penghubung antara tabulus kontortus proximal dengan tabulus kontortus distal
ᐝ TABULUS KONTORTUS DISTAL : Berfungsi sebagai tempat terbentuknya urin yang sesungguhnya, dimana nantinya dikeluarkan keluar tubuh manusia.

ᐝ TABULUS KOLEKTIVUS : Bentuknya yang mirip selang menjadikan bagian ini merupakan bagian terakhir dan terpanjang di ginjal. Bagian ini berfungsi untuk menampung urin sesungguhnya dari hasil pengolahan dan penyerapan di dalam nefron.

ᐝ MEDULLA : Bagian ini berfungsi sebagai tempat berkumpulnya pembuluh darah kapiler dan juga kapsul bowman. 

ᐝ ARTERI GINJAL : Fungsi bagian ginjal ini sebagai pembuluh nadi yang berguna untuk membawa darah kedalam ginjal.

ᐝ VENA GINJAL : Fungsi bagian ginjal yang satu ini sebagai pembuluh balik yang berguna untuk membawa darah keluar dari dalam ginjal menuju ke vena cava inferion.

ᐝ URETER : Fungsi bagian ginjal yang satu ini untuk mengalirkan urin yang sesungguhnya dari ginjal ke kantung kemih. Panjang ureter adalah sekitar 20-30 cm dengan diameter maksimum sekitar 1,7 cm di dekat kantung kemih.

ᐝ PELVIS : Fungsi bagian ginjal ini adalah sebagai tempat penampungan sementara urin yang sudah difilter atau disaring didalam ginjal. 


2. pembentukan urin pada ginjal melalui 3 tahap, yaitu: 

1) proses filterasi ( penyaringan )
2) proses reabropsi ( penyerapan kembali ) 
3) proses augmentasi ( pengembalian zat ) 

a. proses pembentukan urin diawali dengan penyaringan/filterasi. Penyaringan dilakukan oleh glomerulus pada darah yang mengalir melalui arteri ginjal menuju ke badan malpighi, penyaringan akan memisahkan 2 zat. Zat zat tersebut akan masuk dan disimpan sementara ke simpai bowman. 

b. setelah urine primer tersimpan sementara dalam simpai bowman, mereka kemudian akan menuju saluran pengumpul. Proses pembentukan urine melalui tahapan reabsorpsi, penyerapan kembali dari urine primer menghasilkan zat disebut urine sekunder. 

c. urine sekunder yang dihasilkan tabulus proximal dan lengkung henle akan mengalir menuju tabulus kontortus distal. Urine ini mengalir dan berkumpul di tabulus kolektivus kemudian bermuara ke rongga ginjal.

3. proses terbentuknya keringat  yang akan dikeluarkan oleh kulit : 

Apabila suhu tubuh kita meningkat atau suhu udara di sekitar lingkungan kita tinggi, pembuluh darah dikulit akan melebar. Hal ini mengakibatkan banyak darah yang mengalir ke daerah tersebut karena pangkal kelenjar keringat berhubungan dengan pembuluh darah maka terjadilah penyerapan air, garam dan sedikit urea oleh kelenjar keringat. Keringat yang keluar membawa panas suhu tubuh, sehingga sangat penting untuk menjaga agar suhu tubuh tetap normal. 

4. 1) GINJAL 

a) Nefritis : ialah penyakit yang menyebabkan infeksi pada ginjal. Selain itu nefritis juga dapat terjadi dikarenakan adanya virus atau bakteri yang menyerang ginjal. Bakteri yang  menyerang ginjal ialah bakteri strep tococcus. 
pengobatannya : dengan kumis kucing, bubuk kopi, temulawak, dan rambut jagung 

b) Batu ginjal : ialah salah satu penyakit yang menyerang ginjal. Batu ginjal terjadi karena adanya endapan dari kalsium, garam, mineral dan bendra organik lainnya. 
pengobatannya : mengkonsumsi air yang cukup dan tidak menahan buang air kecil 

2)  KULIT 

a) Jerawat : jerawat adalah salah satu masalah kulit yang disebabkan karena adanya gangguan pada bagian  kelenjar kulit.
pengobatannya : 
- Gunakan madu & perasan jeruk lemon yang membuat jerawat kering 
- Tempelkan mentimun yang bisa membuat efek dingin  untuk jerawat dan mencegah infeksi 

b) Panu : jenis penyakit yang sangat umum dan bisa terjadi pada semua orang. Panu disebabkan karena infeksi jamur yang menyerang pada bagian pragmen kulit.
pengobatan : panu dapat diobati dengan salep atau krim untuk kulit

3)  HATI 

a) Kanker hati : kanker hati merupakan penyakit lanjutan dari hepatitis B, hepatitis Gnemachromotosis, sama halnya dengan sirois kanker hati  juga tidak dapat diobati 
pengobatannya : menjalani kemoterapi, tetapi cara ini pun tidak banyak menolong penderita hati itu sendiri
b) Sirois hati : merupakan penyakit dari efek lanjutan hepatitis B dan hepatitis C yang sangat  kronis. Penyakit ini pun menyebabkan fungsi hati terganggu karena banyaknya jaringan ikat yang ada di dalam hati.
Secara medis, penyakit ini tidak dapat disembuhkan hanya saja jika melakukan pengobatan itu hanya mengobati komplikasi yang terjadi akibat penyakit tersebut.

4) PARU PARU

a) Kanker paru paru  : jenis penyakit ini terbilang mematikan, akibat terburuknya adalah kematian. salah satu penyebabnya adalah merokok.
pengobatannya : banyak makan makanan yang mengandung antioksidan & memberhentikan kebiasaan merokok

b) Asma : penyakit yang sangat umum diketahui masyarakat penyebabnya adalah penyempitan sementara pada saluran nafas.
pengobatannya : menghindari berbagai penyebab alergi yang bisa memicu asma.

5. EPIDERMIS :
1. Stratum papilare yang merupakan bagian yang berbatasan dengan epidermis yang mengandung jaringan terminal kapiler           
2. lapisan retikular yang merupakan bagian yang terletak dibawah papiler dan memiliki ukuran yang lebih tebal. Lapisan ini terdiri dari jaringan ikat yang tidak teratur.  Dalam lapisan ini terdapat akar rambut, kelenjar sebacecus ,  kelenjar keringat, reseptor, kuku, serta pembuluh darah.

BAGIAN BAGIAN KULIT :
1. Fibroblas, yaitu sejenis sel yang bertugas untuk mensintetis matriks ekstraseluler dan kolagen.  Sel ini paling umum terdapat dalam jaringan ikan hewan
2. Makrofog, yaitu sel yang terdapat pada jaringan yang berasal dari sel darah putih ( monosit )
3. Adiposit, yaitu jenis sel yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan lemak. Sel ini merupakan sel penyusun jaringan adiposa.

EPIDERMIS : Melindungi tubuh dari bakteri
DERMIS : Mengeluarkan keringat pada suhu panas
BATANG RAMBUT : Perlindungan terhadap panas
PEMBULUH VENA : Membawa darah ke jantung
SUBPUTAN : Memberi perlindungan terhadap dingin
SARAF : Komunikasi antara tubuh
JARINGAN LEMAK : Menjaga panas
KELENJAR MINYAK : Mengeluarkan pelumas  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SISTEM SARAF DAN ALAT INDRA

KELANGSUNGAN HIDUP MAKHLUK HIDUP